Selain itu, Dody menuturkan Gapeka 2019 juga akan berdampak pada perubahan jadwal keberangkatan dan kedatangan kereta api. Begitu juga dengan perubahan waktu tempuh dan perubahan relasi kereta api. Selanjutnya yaitu adanya perpanjangan relasi, salah satunya KA Argo Wilis dan Turangga. "Relasi ini sebelumnya Surabaya Gubeng-Bandung kini menjadi Surabaya Gubeng-Bandung- Gambir," tutur Dody.
Sumber : https://nasional.republika.co.id/berita/q15jre383/sejumlah-stasiun-kereta-api-berubah-nama |