[PROFIL SEKOLAH] SMK NEGERI 8 SURABAYA JUR. AKOMODASI PERHOTELAN
Sultoni (15)
2 2 18-09-2013
2 suka
27-09-2013, 08:12:31
Akomodasi Perhotelan atau yang biasa disebut Jurusan AP, di SMKN 8 Surabaya semula menjadi bagian dari Bidang Keahlian Tata Boga, sejak pertama kali dibuka pada tahun ajaran 2006 – 2007. Angkatan pertama ini dimulai dengan hanya membuka satu kelas saja, dengan jumlah siswa 32 orang. Sistem penerimaan siswa baru murni mengikuti system Penerimaan Siswa Baru terpusat (On-line), tanpa melalui persyaratan lain yang ditetapkan oleh sekolah penyelenggara (SMKN 8 Surabaya), seperti tinggi badan (TB), kemampuan berbahasa Inggris, kemampuan berkomunikasi dengan baik, dll.

Hingga angkatan kedua, pengelolaan jurusan masih menjadi bagian dari Bidang Keahlian Tata Boga termasuk seleksi penerimaan calon siswanya, tetapi kali ini system penerimaan siswa baru sudah dibenahi dengan menambahkan syarat mengikuti tes kesehatan, termasuk pertimbangan TB ( minimal 150 cm untuk putri dan 155 cm untuk putra) dan wawancara, untuk mengetahui sampai sejauh mana minat calon siswa terhadap jurusan tersebut. Tahun pelajaran 2007-2008 ini sudah dibuka dua kelas dengan jumlah siswa masing-masing kelas sebanyak 36 orang.

Seiring perkembangan yang terjadi, sejak tahun pelajaran 2008-2009, Akomodasi Perhotelan sudah menjadi satu Kompetensi Keahlian tersendiri. System seleksi penerimaan calon siswa lebih ditingkatkan, tidak hanya pertimbangan proporsi tubuh (TB) dan hasil tes kesehatan, tetapi kemampuan berbahasa inggris juga dipertimbangkan.

Dalam hal manajemen dan administrasi, seluruh pengelolaan urusan di dalamnya ditangani tersendiri, mulai dari PSB, KBM, struktur organisasi hingga perlengkapan administrasi terpisah dari Bidang Keahlian Tata Boga. Sejak tahun ini pula, jumlah kelas sudah disamakan dengan Bidang Keahlian lainnya, yaitu tiga (3) kelas.
Sudjono (351)
29-11-2013 17:22:40
wah,.. para calon master chef nih bakal nya ... mantaff
(29)
11-10-2014 01:37:15

SMKN 8 Surabaya is the Best

Kalo dah tamat di SMKN 8 Surabaya, ntar nyambung kuliahnya di Universitas Padang, pilih Jurusan TATA BOGA.. HOTEL Berbintang dijamin terima sdr/i (mulai bintang 1 sampai 9) HIDUP TATABOGA
(0)
15-01-2018 02:02:18
This is the time when the new admissions system has been improved by adding the requirements for health tests. It's necessary for all patients!
  • 1

 

Reply

Silahkan login untuk meninggalkan balasan.

Pesan

Notifikasi